Tepat Menjaga Gusi Tetap Sehat

Mulut merupakan jalan masuk ke seluruh organ tubuh. Tentu, penting menjaga kesehatan gigi dan mulut. Apalagi, gangguan gusi berkaitan erat dengan beberapa penyakit. Misalnya, diabetes melitus, jantung, stroke, dan kanker.
Berikut tips menjaga kesehatan gigi dan mulut :
  • Minum air putih 6-8 gelas dalam sehari.
  • Berjemur 10 menit tiap hari untuk memenuhi kebutuhan vitamin D. Termasuk, bagi kekuatan gigi geligi.
  • Hindari alkohol, termasuk untuk membersihkan mulut. Sebaiknya, gunakan cairan pembersih mulut berbahan oksigen seperti yang terkandung dalam minyak batang teh. Sebab, alkohol membuat mulut dan gusi kering. Bakteri anaerob menyukainya untuk berkembang biak.
  • Pilih pasta gigi tanpa bahan sodium lauryl sulfate (SLS). Lebih amanyang berbahan aloe vera, CoQ10, xylitol. Sebab, SLS mengandung detergen yang membuat pasta gigi berbusa. Hal itu membuat mulut kering dan beresko kanker.
  • Gunakan dental floss sekali sehari. Penelitian di Eropa menunjukkan, pemakaian benang gigi setiap hari menambah lima tahun usia gigi.
  • Jika hamil, pastikan rutin periksa ke dokter gigi. Hasil studi peneliti The University of North California menyebut, ibu hamil dengan gusi berdarah berpotensi melahirkan bayi prematur dengan berat badan rendah.
  • Hindari permen karet dan mint yang berbahan gula atau glukosa sirup. Sebab, bakteriyang menginfeksi gusi suka sekali gula.
  • Gunakan sikat gigi bulu nilon yang lembut. Sebab, bulu yang keras mengurangi enamel gigi dan penyebab gusi bermasalah.
  • Kebanyakan pembersih mulut terutama yang rasanya sangat keras atau dengan warna buatan tertentu bersifat sangat asam.

Sumber : Jawa Pos 29 Januari 2009