Kompres Es Mengurangi Nyeri

Ketika si kecil menjalani imunisasi, ada beberapa efek yang mungkin muncul. Mulai rewel, demam tinggi, hingga muncul bercak merah di sekitar bekas suntikan. Masalah itu hendaknya tak diabaikan.
Rumah Sakit Anak-Anak The Lucile Packard, memberi tip cara penanganan awal setelah imunisasi, yaitu :
  • Kompres es yang dibungkus plastik meredakan rasa sakit di bekas suntikan.
  • Berikan obat untuk menghilangkan rasa nyeri, sepertiacetaminophen. Jangan obati aspirin.
  • Demam biasanya muncul tidak lebih dari tiga hari. Tapi, untuk mengurangi demam, anak bisa diberi obat acetaminophen dan banyak minum. Jika demam tinggi lebih dari tiga hari, bawa ke dokter.
  • Setelah imunisasi, anak-anak biasanya mudah marah, rewel, serta lebih banyak tidur. Jika kondisi itu tidak reda dalam tiga hari, hubungi dokter.
Sumber : Jawa Pos 17 Maret 2009